Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan beberapa hal yang berkaitan dengan individu, keluarga dan masyarakat. Materinya saya ambil dari beberapa sumber yang juga saya cantumkan. Diharapkan postingan ini dapat menambah pengetahuan bagi para pembaca.
Beberapa hal mengenai individu :
1. Pengertian
Individu
Individu
berasal dari kata latin ‘individuum’ artinya yang tak terbagi/satu kesatuan
yang paling kecil dan terbatas. Individu berarti manusia sebagai satu kesatuan
yang terbatas yaitu sebagai manusia perseorangan.
Makna
individu adalah seorang manusia yang memiliki peranan khas di dalam lingkungan
sosialnya, serta mempunyai kepribadian dan pola tingkah laku spesifik. Manusia
sebagai individu yang berdiri sendiri dalam beberapa hal mempunyai kesamaan dan
perbedaan sehingga timbul deferensiasi yang disebabkan oleh pembawaan (watak
dan sifat) tertentu serta pengaruh lingkungan.